Pangkalpinang – Kementerian Kelautan dan Perikanan RI mengalokasikan dana dekonsentrasi sebesar 2.864.968.000 rupiah di tahun 2018 untuk pengembangan kelautan dan perikanan di Provinsi Bangka Belitung. Angka ini naik 48 persen dibanding dana dekonsentrasi tahun lalu yang berjumlah Rp. 1.930.345.000. Hal tersebut diungkapkan Pelaksana harian Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Padli, kepada humas, Jumat sore (12/01) di ruang kerjanya.
Padli mengutarakan anggaran tersebut terbagi untuk enam satker sesuai dengan Dirjen yang ada di KKP. “Anggaran terbesar berasal dari Sekretariat Jenderal KKP yaitu sebesar Rp.750.000.000, disusul oleh Dirjen Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan sebesar Rp 513.738.000 dan anggaran terbesar ketiga dari Dirjen Pengelolaan Ruang Laut dengan besaran anggaran Rp507.500.000” Ujar Padli.
Kenaikan jumlah anggaran dekonsentrasi ini disambut baik oleh Dinas Kelautan dan Perikanan, “Kami sangat menghargai kenaikan anggaran dekonsentrasi yang diberikan oleh Kementerian. Dengan anggaran tersebut diharapkan dapat menjadi semangat untuk DKP dalam mencapai target IKU yang ditetapkan Kementerian untuk sector kelautan dan perikanan di Provinsi Bangka Belitung ini..” Tutur Padli
Ia menambahkan saat ini sedang menyiapkan administrasi untuk pelaksanaan APBN 2018. “Mumpung baru awal tahun, kelengkapan administrasi sudah disiapkan, kita akan optimalkan segera agar penyerapan anggaran bagus target IKU Kementerian juga bisa kita capai.” Tutup Padli