Dasminto: Jangan Hanya Fokus Genjot Produksi

Pangkalpinang- Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Dasminto meminta jajarannya untuk tidak hanya fokus pada peningkatan produksi perikanan. Menurut Dasminto selain produksi, pemasaran menjadi salah satu hal yang perlu mendapat perhatian serius.

"Dalam kunjungan ke Bangka Barat saya menerima keluhan dari pembudidaya kakap putih yang merasa sulit untuk memasarkan hasil panen mereka, ini tantangan untuk DKP agar bisa membuka akses pasar untuk nelayan dan pembudidaya yang ada di Babel," terang Dasminto. Menurut Kadis Kelautan dan Perikanan, target produksi perikanan tahun 2019 adalah sebesar 215.300 ton tahun 2019 dan 219.300 ton di tahun 2020. 

"Meskipun ada target produksi jangan lupakan bahwa nelayan dan pembudidaya perlu dibantu dalam akses pasar,  untuk itu saya minta khusus kepada Kasi Pelayanan Informasi Pengolahan dan Promosi Usaha Perikanan untuk menghubungi Direktorat PDSPKP Kementerian Kelautan dan Perikanan tanyakan jalur pemasaran untuk kakap putih atau komoditas lainnya," ujar Dasminto saat memberikan arahan dalam Rapat Penyusunan Rencana Kerja Tahun 2020 di Kantor Dinas Kelautan dan Perikanan Babel, Jumat (25/01/2019).

Dalam RPJMD Pemprov Babel, Dinas Kelautan dan Perikanan memiliki 8 sasaran strategis yaitu meningkatnya wilayah kelautan, pesisir dan pulau-pulau kecil yang dapat dibangun dengan baik meningkatnya wilayah kelautan dan perikanan myang di awasi meningkatnya produktivitas perikanan tangkap meningkatnya produktivitas perikanan budidaya meningkatnya produktivitas pengolahan perikanan meningkatnya pendapatan asli daerah bidang perikanan tangkap meningkatnya pendapatan asli daerah bidang perikanan budidaya meningkatnya pendapatan asli daerah bidang pengolahan dan penerapan mutu.

 

Sumber: 
Humas/MS
Penulis: 
MS
Fotografer: 
Mutiah Sahiddin
Editor: 
Benroni Amin
Tags: 
DKP Babel