DKP Babel Sinkronkan Anggaran APBN dan DAK 2020

Pangkalpinang- Dalam rangka perencanaan penganggaran tahun 2020, DKP Babel mengundang Kabupaten dan Kota untuk menyelaraskan usulan APBN dan DAK tahun anggaran 2020, Rabu (13/02/2019) di Hotel Sahid, Bangka.
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Dasminto menerangkan kegiatan Sinkronisasi ini merupakan titik awal sinergi perencanaan baik di tingkat provinsi, kabupaten dan usulan ke Pusat.
"Perencanaan tidak bisa dilakukan secara parsial, tetapi harus disinergikan bersama," ujar Dasminto.
Pada kesempatan yang sama, Kepala DKP Babel
juga meminta jajarannya untuk memaksimalkan anggaran pusat, "Kita punya tiga stakeholder yang harus diperhatikan yaitu kelompok nelayan, pembudidaya, pengolah pemasar yang perlu diakomodir kebutuhannya untuk itu saya minta kita maksimalkan bantuan pusat silakan diajukan sebanyak -banyaknya," ungkap Dasminto.
Sementara itu Kasubbag Penyusunan APBN Biro Perencanaan Setjen KKP, Dede Solehudin menyebutkan KKP mengajukan anggaran sebesar 8.2 Trilyun untuk tahun 2020. "Ke Kemenkeu kita sudah ajukan anggaran sebesar 8.2 Trilyun, lebih besar dari tahun ini, dengan besaran anggaran tersebut kalau disetujui memungkinkan KKP lebih leluasa untuk mendistribusikan ke daerah tentu saja untuk mendukung target indikator kinerja utama KKP di tahun 2020," ungkap Dede.
Dede menambahkan untuk tahun 2020 target Indikator Kinerja Utama KKP diantaranya pertumbuhan PDB sektor perikanan sebesar 7,9 persen, produksi perikanan tangkap sebesar 7.9 juta ton dan produksi budidaya perikanan sebesar 6.45 juta ton.
"Tentu IKU ini harus disupport dari level kabupaten dan provinsi, silahkan usulkan anggaran sebanyak-banyaknya tapi harus bisa mendukung IKU KKP dan disesuaikan dengan prioritas daerah," imbuh Dede.

Sumber: 
Humas/MS
Penulis: 
Mutiah Sahiddin
Fotografer: 
Mutiah Sahiddin
Editor: 
Benroni Amin
Tags: 
Dinas Kelautan dan Perikanan Babel